Kamis, 21 Mei 2015

Menulis Teks Pidato

Pidato adalah pengungkapan dalam bentuk kata-kata yang ditunjukan kepada orang banyak. Sebelum berpidato, maka menyiapkan materi pidato yang akan dibawakan. Langkah-langkah menyusun naskah pidato :
  1. Menentukan Tujuan Pidato
    Tujuan berpidato , bisa untuk memotivasi, melakukan tindakan, memberi tahu (instruktif), menghibur (rekreatif),  atau membujuk pendengar (persuasif). 
  2. Menganalisis PendengarMenganalisis pendengar didasarkan pada tingkat usia, pendidikannya dan pekerjaannya.
  3. Menyusun Kerangka Pidato
    Untuk menyampaikan suatu masalah, kerangka pidato harus dibuat dengan urutan berdasarkan penyelesaian masalah. Berikut ini susunan pidato pada umumnya :
  • Salam Pembuka
    Salam pembuka berisi sapaan kepada yang hadir dalam acara tersebut dimulai dari paling tinggi jabatannya hingga yang paling rendah secara berurutan.
  • Pendahuluan
    Pendahuluan berisi ucapan syukur pada Tuhan Yang Maha Esa disertai menyebutkan topik pidato yang akan disampaikan.
  • Isi Pokok
    Isi pokok berisi inti dari pidato yang akan disampaikan.
  • Simpulan
    Simpulan berisi kesimpulan dari inti pidato yang disampaikan.
  • Harapan-harapan
    Berisi dampak dositif yang diharapkan terjadi pada pendengar pidato setelah mendengarkan pidato yang telah disampaikan.
  • Penutup
    Berisi ucapan terima kasih, meminta maaf dan salam penutup.
Ada 4 metode atau teknik dalam berpidato :
  1. Metode Impromtu (Serta Merta)
    Metode ini pembiraca berpidato berdasarkan pengetahuan dan kemahirannya tanpa persiapan sama sekali. Jadi, ia berpidato secara Serta Merta.
  2. Metode Ekstemporan (TanpaPersiapan Naskah)
    Metode ini dalam berpidato pembicara membawa catatan-catatan penting yang sekaligus menjadi urutan dan uraiannya.
  3. Metode Menghafal
    Dalam metode ini, sebelum berpidato membacakan naskah yang disusunnya terlebih dahulu. Dan pembaca akan menghafalnya. 
  4. Metode Naskah
    Metode ini, pembicara saat berpidato membacakan naskah yang telah disusunnya terlebih dahulu. Naskah pidato itu mempunyai susunan yang sama. Perbedaannya terletak pada isi pokoknya.
Hal-hal penting yang harus diperhatikan dalam sebuah pidato :
  1. Topik pidato
  2. Permasalahan yang diuraikan dalam pidato
  3. Sebab-sebab timbulnya permasalahan dalam isi pidato
  4. Solusi yang diberikan pembicara.


Tidak ada komentar:

Posting Komentar